VIRAL KALTIM, KUTIM– Kodim 0909 Sangatta melakukan kegiatan karya bakti penanaman pohon mangrove dan pembersihan Pantai Jepu Jepu di Desa Selangkau Kecamatan Kaliorang. Hal ini
dalam rangka Hari Juang TNI AD 2019. Kegiatan dilaksanakan pada, Jumat, (13/12/2019).
Dandim 0909/Sgt Letkol Czi Pabate mengucapkan selamat datang kepada tamu undangan yang sempat hadir dalam acara hari juang TNI AD. Katanya, salah satu tujuan di pilihnya Pantai Jepu-jepu untuk mempromosikan wisata.
“Kegiatan yang kami laksanakan sebagai promosi bidang pariwisata dan harus berkesinambungan. Mari kita tumbuhkan kesadaran dalam mencintai lingkungan agar dapat kita nikmati,” kata Dandim Pabate.
Selanjutnya, kata dia, penanaman mangrove agar terus dilaksanakan secara berkesinambungan. Hal ini agar alam dan lingkungan tetap indah dan terjaga.
“Dengan penanaman mangrove dan pembersihan pantai dari sampah-sampah, adalah salah satu upaya untuk melestarikan fungsi lingkungan hidup dan upaya untuk mencegah pencemaran dan kerusakan lingkungan,” jelas Pabate.
Pada sempat itu, hadi Dandim 0909/Sgt Letkol Czi Pabate sendiri, Danramil 0909-02 /Skl Kap Cba Heru, Danramil 0909-06/Bgl Kpt Inf Sanjani, Kapolsek Kaliorang AKP Pujito, Dan Posal Sangkulirang Letda L Didi Nugraha, pemerintah, dan perusahaan. (dy)