VIRALKALTIM– Berbagai kebutuhan wilayah dapil 3 banyak dipasok dari luar daerah. Diantaranya kebutuhan pertanian seperti sayur. Hal inilah yang membuat Anggota DPRD Kutai Timur, Riduan sedikit khawatir.
Atas fakta ini, dirinya mengharapkan agar petani di wilayahnya tersebut mandiri dan menjadi pemasok berbagai kebutuhan masyarakat. Tak lagi berpangku pada daerah lain, namun menjadi rujukan luar.
“Ya sekarang ini sayuran Saha dari luar. Nah kami harapkan dapat mandiri. Tanam sendiri semua kebutuhan rumah. Saya yakin bisa dan mampu mewujudkan hal itu,” katanya.
Riduan juga mengajak semua petani untuk bangkit. Pun termasuk generasi muda. Pemuda diminta memberikan kontribusi untuk mewujudkan cita-cita besar yakni swasembada pangan.
“Jadi pemuda harus terlibat dalam pertanian. Jangan malu. Karena bertani hasilnya luar biasa. Semua hasil tani selalu dibutuhkan masyarakat untuk sehari-hari,” katanya.
Bertani apa saja kata Ridwan. Termasuk kelapa sawit. Ini merupakan salah satu andalan yang saat ini menjadi primadona di berbagai daerah. Pastinya, besar harapan semua bisa bertani untuk tujuan masa depan.
“Hal ini juga banyak permintaan masyarakat saat kami reses. Ada yang minta pupuk, bibit dan lainnya. Mari kita bertani. Kalaupun tak ada lahan, manfaatkan pekarangan rumah,” katanya.
Dirinya sebagai wakil rakyat tentu akan memperjuangkan keinginan masyarakat sekitar. Pastinya harus ditopang dengan keinginan dan niat yang besar. “Tentu semua kami tampung. Kami akan bantu dan sampaikan semua harapan masyarakat kepada pemerintah,” katanya. (adv)