VIRALKALTIM– Anggota DPRD Kutai Timur, Syaiful Bakhri YS, menegaskan pentingnya pelestarian budaya sebagai identitas masyarakat lokal.
Pernyataan itu disampaikannya saat menghadiri reses di Desa Sekerat, di mana sejumlah tokoh masyarakat mengharapkan perhatian lebih terhadap kegiatan adat dan budaya daerah.
Menurutnya, budaya adalah kekuatan yang dapat memperkuat persatuan dan membuka peluang ekonomi masyarakat.
Dalam kesempatan itu, Syaiful menyampaikan bahwa salah satu hal yang perlu mendapatkan dukungan adalah Festival Sakrat Nusantara. Ia menyayangkan kegiatan tersebut belum mendapatkan dukungan anggaran dari dinas terkait.
“Budaya itu wajib dijaga. Festival Sakrat Nusantara adalah wujud identitas pesisir kita. Sayang kalau tidak masuk dalam dukungan APBD,” tegasnya.
Syaiful menilai festival dan kegiatan budaya lokal memiliki potensi besar untuk menarik wisatawan. Selain menjaga tradisi leluhur, kegiatan tersebut juga mampu menggerakkan ekonomi masyarakat, mulai dari UMKM, kuliner lokal, hingga seni pertunjukan.
“Kalau dikelola baik, ini bisa menjadi destinasi tahunan yang meningkatkan pendapatan warga,” ujarnya.
Selain soal festival, aspirasi masyarakat terkait pembangunan masjid, pemecah ombak, dan sanitasi kawasan pantai juga dianggap bagian dari upaya menjaga nilai budaya. Menurut Syaiful, lingkungan yang bersih dan fasilitas yang layak akan mendukung keberlangsungan kegiatan adat dan wisata budaya di masa depan.
Ia juga menekankan bahwa pemekaran Kecamatan Pesisir, yang diusulkan tokoh masyarakat, dapat mempercepat layanan publik dan memperkuat koordinasi kegiatan budaya.
“Wilayah pesisir punya karakter budaya kuat. Dengan pemekaran kecamatan, pembinaan dan pengembangannya akan jauh lebih fokus,” jelasnya.
Syaiful memastikan seluruh masukan tersebut akan diperjuangkan melalui pembahasan anggaran dan koordinasi lintas OPD.
“Budaya adalah warisan yang tidak boleh hilang. Kita semua punya tanggung jawab untuk menjaganya. Saya akan mengawal semua aspirasi agar mendapat perhatian pemerintah,” tutupnya.(dy/adv)


















