VIRALKALTIM– Anggota DPRD Kutai Timur, Ardiansyah memberikan apresiasi kepada pemerintahan Bupati Ardiansyah Sulaiman lantaran sudah berjuang menaikkan gaji dan tunjangan aparatur desa hingga tingkat RT.
Ini merupakan langkah positif yang perlu didukung karena sudah memperjuangkan kesejahteraan Kepala Desa, Sekretaris, Kaur, BPD, RT, Dusun, Ketua Adat, dan lainnya.
“Tentu saja kita memberikan apresiasi dan dukungan yang luar biasa. Ini merupakan terobosan yang sangat luar biasa. Makanya kita patut hargai dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada pemerintah,” kata Ardiansyah.
Ini kata politisi PKS itu, merupakan kepedulian pemerintah kepada bawahannya. Yang mana hal ini juga merupakan janji kepemimpinan Ardiansyah untuk mensejahterakan para perangkat desa hingga tingkat bawah.
“Jadi pemerintah sudah memberikan yang terbaik buat masyarakat. Sudah peduli memperjuangkan semuanya. Alhamdulillah sudah terealisasi dengan baik,” katanya.
Ia berharap agar kiranya para desa hingga ke tingkat RT terus bekerja keras untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat di desa masing-masing.
“Dengan kenaikan gaji dan tunjangan, maka diharapkan kinerja juga ditingkatkan. Berikan yang terbaik untuk masyarakat desa. Berikan pelayanan sebaik mungkin,” harap pria Sangsaka itu.
Sebelumnya, masyarakat Kutai Timur juga memberikan apresiasi kepada Pemkab Kutai Timur yang sudah berbuat banyak untuk kemajuan daerah. Bahkan ikut memperjuangkan gaji dan tunjangan perangkat desa. Artinya, semua dilakukan secara merata untuk kepentingan masyarakat. (adv)