VIRAL KALTIM, KUTIM- Politisi PDIP dapil 2 Yuli Sa’pang mengatakan saat menggelar reses di daerah pemilihannya, banyak permintaan dasar masyarakat.
Anggota DPRD itu mengaku diantara permintaan warga ialah masalah pemenuhan air bersih dan listrik. Kata dia, air bersih menjadi kebutuhan utama warga. Saat ini kata dia, warga masih banyak menggunakan sumur dan sungai untuk kebutuhan sehari-hari.
“Makanya kami usulkan program sumur bor. Sumur bor ini bisa memenuhi 10 kepala keluarga,” kata Yuli.
Selain air bersih, pihaknya juga terus berjuang agar masyarakat dapat menikmati aliran listrik. Semua terus diperjuangkan sehingga warga tak lagi menggunakan diesel atau mesin genset.
“Kami juga ada program solar sel. Semoga saja dapat membantu warga di desa. Meskipun belum maksimal, paling tidak kita sudah berbuat untuk rakyat,” katanya. (adv/dy)