VIRAL KALTIM, KUTIM-Kontingen atlet Kutai Timur (Kutim) terus menambah koleksi medali emas. Kali ini, anak asuhan bupati dan wakil bupati Kutim mengantongi medali emas pada cabang olahraga (cabor) sepatu roda putra 10 ribu meter.
Ya, gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kaltim VI/2018 pada Sabtu,(1/12) ini, cabor sepatu roda race 1 putra 10 ribu meter dimenangkan Ananda Vito. Putra daerah Kutim itu menyisihkan pesaing lain Anjang Pius dari Samarinda, dan Rangga Putra dari Berau. Hebat bukan !
[penci_related_posts taxonomies=”undefined” title=”Viral Terkini” background=”” border=”” thumbright=”no” number=”4″ style=”list” align=”none” displayby=”recent_posts” orderby=”random”]






Cabor sepatu roda diikuti tujuh kabupaten/kota peserta Pra Porprov. Yakni, Kutai Timur, Samarinda, Berau, Balikpapan, Kutai Kartanegara, Bontang, dan Kutai Barat. Dengan mempertandingkan 20 nomor tanding.
“Kami berharap, sepatu roda merupakan salah satu cabor peraih medali terbanyak di ajang ini. Karena ada 20 nomot tanding di cabor ini,” kata Ketua Kontingen Kutim yang juga Wakil Bupati, Kasmidi Bulang, usai menyerahkan medali pada para juara sepatu roda 10 ribu meter putra. (rch)


