VIRAL KALTIM, KUTIM– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kutim menggelar Rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara pemilihan umum tahun 2019 ditingkat kabupaten, Kamis, (2/5).
Rapat yang digelar di Gedung Serba Guna Ruang Damar sekira pukul 09.00 wita itu merekapitulasi suara dari 18 kecamatan. Menghadirkan perwakilan saksi dari seluruh partai, bawaslu, media, dan KPU sendiri.
Dalam kesempatan tersebut, langsung dihadiri oleh Ketua KPU Kutim, Ulfa Jamilatul Farida serta komisioner lainnya. Yakni Sayuti Ibrahim, Muhammad Indra, Hasan Basri, dan Handoko. Hadir pula Sekretaris KPU Jumeah.
“Kami ucapkan selamat datang kepada semua peserta pleno. Kami berterimakasih lantaran sudah menghadiri rapat pleno ini. Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim rapat pleno rekapitulasi suara kami buka,” kata Ulfa.
Ulfa berharap rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil pemilihan suara Pemilu 2019 Kabupaten Kutim, ini dapat berjalan lancar dan aman. Kemudian tidak menghasilkan kendala apalagi kegaduhan.
“Harapan kami pleno berjalan aman dan lancar. Karena di semua tingkatan sudah selesai. Mudah-mudahan tidak terjadi kendala hingga selesai,” harap Ulfa. (dy)