VIRALKALTIM – Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman menghadiri wisuda Tahfiz Qur’an juz 30 yang digelar oleh Pondok Pesantren (Ponpes) Farizul Qur’an di Kecamatan Bengalon. Kegiatan berlangsung di Masjid Nadiatul Asiah, Ponpes Farizul Qur’an, Desa Sepaso Timur.
Turut hadir dalam acara, Wakil Ketua II DPRD Kutim Arfan, Plt Asisten Administrasi Umum Didi Herdiansyah, Camat Bengalon Suharman, Forkopimcam, Kepala Desa Sepaso Timur Budhi Yulidar, Pimpinan Ponpes Farizul Qur’an Ustadz Muhammad Sabir, tokoh agama, tokoh masyarakat dan perwakilan perusahaan.
Pada kesempatan itu, Bupati Ardiansyah memberikan apresiasi kepada pimpinan dan pengasuh Ponpes Farizul Qur’an. Karena dalam kurun waktu dua tahun setelah peletakan batu pertama pada 2021 bisa melakukan wisuda santrinya untuk Tahfiz Qur’an juz 30.

“Jadi kalau anak-anak hafal Al-Qur’an itu artinya anak anak telah menyiapkan mahkota untuk kedua orang tuanya. Sehingga betapa pentingnya berinteraksi dengan Al-Qur’an,” ucapnya.
Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa ponpes di Kutim mengalami perkembangan yang pesat. Beberapa di antaranya didirikan oleh para penghafal Al-Qur’an.
“Alhamdulillah sudah banyak pondok-pondok pesantren yang menghiasi daerah kita di Kutim. Mudah-mudahan semua wilayah di Kutim ini dikelilingi, dihiasi oleh para penghafal Al-Qur’an karena kita paham betul Al-Qur’an bisa memberikan syafaat nanti pada saat hari kiamat” jelasnya.
Sementara itu, Camat Bengalon Suharman mengatakan bahwa perkembangan Ponpes Farizul Qur’an sangat luar biasa sekali. Hal itu dikarenakan tingginya semangat dari pimpinan dan pengasuh dari ponpes tersebut. Sejak berdirinya tahun 2021 saat ini sudah ada 48 santrinya.
“Semoga perusahaan yang hadir bisa menjadi donatur tetap untuk membantu pesantren ini agar menjadi lebih besar di Kecamatan Bengalon,” harapnya.
Lebih lanjut, ia mengingatkan kepada para santri agar tihak hanya menghafal namun harus memahami dan mengamalkan isi dari Al-Qur’an tersebut. Karena itu merupakan harapan semua orang tua agar anaknya menjadi anak yang saleh dan salihah.
Sebelumnya, Pimpinan Ponpes Farizul Qur’an Ustaz Muhammad Sabir menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Ardiansyah beserta rombongan yang telah bersedia hadir pada kegiatan wisuda santrinya.
“Alhamdulillah, pada hari ini kita mewisuda 10 santri Tahfiz Qur’an juz 30. Semoga program dan usaha kita di ridai Allah SWT,” singkatnya.(adv/nas)