VIRALKALTIM– Banyak tugas Satpol PP belum berjalan secara maksimal. Seperti halnya penertiban bangunan pengusaha yang memakan badan jalan, pedagang yang menggunakan jalan sebagai wadah usaha, hingga kenakalan remaja.
Bukan tak mau, akan tetapi diakui bahwa mereka kekurangan anggaran untuk melakukan penertiban. Padahal, mereka merupakan perisai utama dalam penertiban peraturan daerah.
Hal ini diakui oleh Anggota DPRD Kutim, Novel TP yang juga merupakan Komisi B. Satpol PP yang merupakan mitra sempat mengeluhkan hal itu. Seharusnya, pemerintah memberikan nilai yang cukup bagi mereka.
“Mereka juga ngeluh, bagai mana mau rutin kerja, sarana, prasarana, kendaraan, alat pelindung ,diri, asuransi, belum terpenuhi secara baik. Bagaimana, resiko juga,” kata Politisi Gerindra tersebut.
Dirinya yakin, jika anggaran diberikan sesuai dengan kebutuhan maka kinerja akan berjalan maksimal dan pastinya akan menguntungkan Pemkab Kutim.
“Coba berikan anggaran yang cukup untuk mereka. Sehingga benar-benar melaksanakan tanggungjawab mereka. Kuncinya ada di situ. Kuncinya ada di satpol. Kita harus serius. Dia garda terdepan,” katanya.
Khawatir tak mampu memanfaatkan anggaran yang diberikan, lanjut dia, hal itu tentunya bukan menjadi alasan. Saat ini, terpenting ialah pentingnya menjaga ketertiban Kutim.
“Kalau tak habis dibelanjakan, kan bisa dievaluasi. Jadi mari kita dukung mereka agar dapat menjalankan tugas dengan baik,” katanya. (ADV/Dy)