VIRALKALTIM– Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kutai Timur sudah mulai menggaung di Kutai Timur (Kutim). Hampir disemua titik penjuru membahas pesta demokrasi lima tahunan tersebut.
Bahkan dukungan sudah mulai mengalir ke beberapa bakal calon bupati. Baik melalui dunia media sosial maupun secara langsung.
Dewan Pimpinan Cabang Remaong Koetai Berjaya (RKB) Kutim salah satunya. Mereka tegas memberikan dukungan kepada Ardiansyah Sulaiman untuk melanjutkan kepemimpinan menjadi Bupati Kutim pada 2024.






Dukungan tak hanya diberikan secara lisan, melainkan secara khusus tulisan. Ya, secara khusus, RKB menyerahkan secara langsung kepada Ardiansyah Sulaiman.
Dalam surat khusus tersebut menyatakan jika RKB memberikan dukungan penuh dan siap memberikan pengawalan hingga Ardiansyah kembali duduk di kursi 01.
“Tak hanya memberikan doa, dukungan, namun juga kami mengawal dan memastikan hingga Ayahanda Ardiansyah Sulaiman kembali terpilih dan menang menjadi Bupati Kutim mendatang. Itu komitmen kami,” ujar Ketua DPC RKB Kutim, Fauzi.
Tentu saja, Fauzi bersama dengan anggota yang sudah terbentuk di 18 kecamatan dan desa akan berjuang untuk memenangkan politisi PKS tersebut.
“Pak Ardiansyah sudah banyak berbuat untuk masyarakat Kutim. Semua sudah dinikmati masyarakat Kutim. Baik infrastruktur, listrik, air bersih, pendidikan, dan program khusus lainnya. Alhamdulillah semua berkat perjuangan pak Ardiansyah,” katanya. (*)


