VIRALKALTIM- Pemkab Kutim sangat bersyukur lantaran awal tahun 2022 ini mendapatkan penghargaan. Ya, Kutim mendapatkan dua panji. Diantaranya Penyelenggaraan Air Minum. Yang mana diketahui, hal ini tak lepas dari kerja keras PDAM TTM Kutim.

Masih dalam ingatan, diakhir 2021, PDAM Kutim mencatatkan prestasi terbaik di tingkat nasional. Pemkab Kutim mendapatkan penghargaan Persatuan Perusahaan Air Minum Seluruh Indonesia (Perpamsi) Award 2021 atas kinerja BUMD Air Minum (AM) Sehat dengan Dukungan dan Komitmen Penyertaan Modal Daerah.
“Ini semua hasil kerja keras kita semua. Tentu saja kita syukuri hal ini,” ujar Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman, dalam syukuran HUT ke 65 Provinsi Kaltim, di Pendopo Odah Etam, Senin (10/1/2022).

Ardiansyah pun memberikan apresiasi kepada pihak terkait dalam hal ini PDAM Kutim. Pun dirinya meminta kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lain lebih meningkatkan kinerja. Sehingga tahun berikutnya, Kutim bisa lebih banyak meraih panji keberhasilan. “Kinerja sudah baik, tinggal pelaporan saja lagi. Pastinya kita terus bekerja untuk masyarakat,” katanya.
Untuk diketahui, PDAM TTB terus meningkatkan pelayanan untuk masyarakat. Di semua sisi. Bahkan, saat ini semua kecamatan kota sudah teraliri air bersih. Pun di beberapa kecamatan hingga desa. Terakhir ialah percepatan di Kecamatan Sangkulirang.
“Kami akan memberikan yang terbaik untuk masyarakat Kutim. Hal ini juga sejalan dengan misi Pemkab Kutim mendahulukan yang prioritas seperti air bersih, listrik, dan infrastruktur,” kata Dirut PDAM, Suparjan. (dy)